Beranda Berita UNUSA GANDENG PP. SUNAN DRAJAT UNTUK MENINGKATKAN KESEHATAN SANTRI DAN MASYARAKAT

UNUSA GANDENG PP. SUNAN DRAJAT UNTUK MENINGKATKAN KESEHATAN SANTRI DAN MASYARAKAT

250
0

IMG_1244

          SUNAN DRAJAT – Memorandum Of Understanding (MOU) antara Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (UNUSA) dengan Yayasan Pondok Pesantren Sunan Drajat Lamongan telah resmi ditanda tangani sabtu (19/08) kemarin. Jalinan kerjasama yang ditanda tangani oleh Rektor UNUSA Bpk. Prof.Dr.Ir jazidi dengan perwakilan dari yayasan Bpk. H Ahmad Iwan Zunaih,Lc.,M.M.,M.Pd.I dan H. ACH. Machsun Haji, S.Pd.,M.Si ini menjadi awal dari perjuangan kedua lembaga untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) juga kesehatanya.

          Rektor UNUSA Bpk. Prof.Dr.Ir Jazidi mejelaskan bahwasanya latar belakang memilih pondok pesantren sunan drajat sebagai rekan kerja. karena peran Pondok Pesantren Sunan Drajat di nusantara, khususnya daerah Lamongan sangat berpengaruh, sehingga menjatuhkan pilihan mengikat tali hubungan dengan Pondok Pesantren Sunan Drajat sangatlah tepat dan setrategis, “ baik bagi pengembangan UNUSA kedepan atau juga bagi pesantren ini yang dari awal sudah terkenal dengan pesantren yang mempunyai kelebihan dalam bidang   pengobatan, sehingga kalau ini diperkuat dengan kerjasama kesehatan dengan Uneversitas maka peran pesantren Sunan Drajat akan semakin penting”. Tegas beliau.

          Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (UNUSA) kali pertama ini membawa sekitar 100 orang yang terdiri dari mahasiswa fakults kedokteran semester tiga beserta rektor juga dosen. Semua itu tak lain hanyalah berujuan untuk menjalin hubungan kerja sama dengan pesantren dalam membangkitkan kesadaran bersama untuk hidup lebih sehat dengan membangun lingkungan yang lebih bersih, juga menanam kan kesadaran untuk lebih berkehidupan yang sehat khususya dari aspek jasmani sehingga bisa mendukung proses belajar mengajar di pondok pesantren sunan drajat ini yang lebih baik lagi melalui penerapan perilaku hidup bersih dan sehat.

          Bpk. H Ahmad Iwan Zunaih,Lc.,M.M.,M.Pd.I juga menjelaskan bahwa UNUSA tidak hanya bekerja sama dengan pesantren saja tetapi juga sekaligus dengan Institut Pesantren Sunan Drajat. Jadi kedepanya INSUD akan merencanakan mengadakan bhakti sosial kemasyarakatan yang terfokus dalam bidang kesehatan. Seperti penyuluhan, cek kesehatan juga pengobatan gratis kepada masyarakat “ sehingga tri darma perguruan tinggi (pengabdian masyarakat) dapat terealisasi” terang beliau kepada tim penulis pesantren.

          Selain penanda tanganan kerja sama, dari mahasiswa UNUSA fakultas kedokteran juga melakukan bakti sosial berupa penyuluhan kesehatan mengenai cara berperilaku hidup bersih dan sehat serta penjelasan tentang penyakit scabies (jawa : gudik)   serta cara pencegahanya. Scabies merupakan penyakit yang sering hinggap di tubuh santri, sehingga kedatangan rombongan dari unusa ini sangat bermanfaat bagi santri pondok pesantren sunan drajat. “ saya sangat senang sekali bisa ikut mendengarkan penyuluhan kali ini” ujar seoran santri.

            Kegiatan ini semakin lengkap karena mahasiswa unusa juga melayani cek kesehatan gratis yang di laksanakan di auditorium Pondok Pesantren Sunan Drajat. Tampak banyak juga dari dewan asatid juga para santri membanjiri posko-posko kesehatan yang berjajar rapi di dekat pintu masuk adotorium “ini adalah suatu bentuk praktik kita selama belajar berbagai fan materi” jelas mahasiswa UNUSA kepada tim redaksi.(mgr/eva/red.)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini